Menu

Mode Gelap
Polresta Mamuju Tahan Seorang Oknum ASN, Pelaku Penipuan dan Penggelapan Uang Rp 135 Juta

Advertorial

Halim Dukung Kebijakan Subsidi Penerbangan, Demi Akseblitas Dan Mobilitas Daerah.

badge-check


					Halim Dukung Kebijakan Subsidi Penerbangan, Demi Akseblitas Dan Mobilitas Daerah. Perbesar

Bandara Tampa Padang Mamuju, Minggu, (22 Juni 2025). Langkah Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka (SDK), yang membawa kembali rute penerbangan Mamuju-Makassar, disambut baik oleh DPRD Sulbar.

Wakil Ketua DPRD Sulbar, Abdul Halim, mengatakan langkah ini merupakan komitmen kuat yang ditujukan pemerintah provinsi dalam mendukung mobilitas dan akses masuk ke provinsi ke -33 ini.

“Langkah ini sangat baik, kami rasa DPRD Sulbar mengapresiasi dan mendukung itu. Ini juga memperlihatkan bagaimana komitmen Gubernur dan Wakil Gubernur memajukan Sulbar,” kata Abdul Halim, usai mengikuti pendaratan kembalinya penerbangan di Bandara Tampa Padang Mamuju.

Ia juga mengatakan, langkah penerbangan subsidi yang dilakukan Gubernur adalah upaya untuk menyokong mode transportasi ini bisa terus eksis. Untuk itu, kata dia, DPRD Sulbar mendukung dan siap mengambil peran dalam menjaga hal itu.

“Tentu kami DPRD sebagai mitra pemerintah mendukung penuh hal ini. Upaya Subsidi penerbangan ini tentu merupakan upaya agar menjaga akses ke Sulbar terbuka untuk siapapun,” kata Halim.

Sebelum dikembalikan, Penerbangan Mamuju-Makassar yang dilayani maskapai Batik Air terpaksa tutup awal Juni 2025 lalu karena sepinya penumpang.

Namun Pemprov Sulbar melalui komunikasi Gubernur Suhardi Duka dengan Lion Grup berhasil mengembalikan rute penerbangan Mamuju-Makassar. Batik Air bersedia melayani rute ini dengan jadwal tiga kali seminggu, dimulai hari ini 22 Juni 2025.

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Harga TBS Bulan Desember Ditetapkan Rp 3.099,75/kg

12 Desember 2025 - 17:10 WITA

Staf Disbun Sulbar Ikuti Sosialisasi Peraturan Gubernur Sulawesi Barat Nomor 22 Tahun 2025 tentang Pakaian Dinas Aparatur Sipil Negara (ASN)

11 Desember 2025 - 15:26 WITA

Plt. Kadis Perkebunan Sulbar, mengikuti rapat monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan kegiatan Sarpras kelapa sawit Tahun Anggaran 2025.

5 Desember 2025 - 11:32 WITA

Muhammad Faizal Thamrin, melakukan kunjungan koordinasi ke Kepala Dinas Sosial Sulbar.

1 Desember 2025 - 11:35 WITA

Disbun Sulbar Gelar Rakortek Pembenihan Dan Rencana Pengembangan Tanaman Perkebunan.

25 November 2025 - 17:29 WITA

Trending di Advertorial